Perlengkapan Pemain Futsal

Olahraganesia.id – Seperti jenis olahraga lainnya, dalam permainan futsal juga dibutuhkan perlengkapan futsal yang tepat untuk mendukung jalannya pertandingan di lapangan. Tentunya sudah ada aturan tersendiri mengenai jenis perlengkapan apa saja yang dibutuhkan dalam permainan ini.

Buat kamu yang suka bermain futsal, tentu harus mengetahui jenis perlengkapan apa saja yang harus disiapkan dalam permainan ini. Apalagi jika kamu ingin menjadi pemain futsal profesional. Lantas, apa saja perlengkapan yang dibutuhkan saat bermain futsal?

Berikut ini informasi lengkapnya untuk kamu.

Perlengkapan Wajib Pemain Futsal

Berbeda dari sepakbola yang dilakukan di luar ruangan, futsal dikenal sebagai versi mininya sepakbola yang bisa dimainkan di lapangan indoor dengan ukuran yang lebih kecil dan jumlah pemain yang lebih sedikit.

Dalam kompetisi resmi, ada beberapa perlengkapan wajib pemain futsal yang harus dipenuhi seperti berikut ini:

1. Jersey Tim

Jersey Tim

Perlengkapan futsal pertama yang harus disiapkan adalah jersey tim, tanpa adanya jersey tim maka pemain tim tidak boleh mengikuti pertandingan. Karena pada dasarnya jersey berfungsi sebagai identitas tim futsal.

Jersey tim juga memiliki peran yang sangat penting sebagai media untuk promosi brand yang menjadi sponsor. Oleh karena itu, dalam pembuatan jersey tim diperlukan banyak pertimbangan agar jersey nyaman digunakan dan informatif sebagai identitas.

Jersey sendiri bisa dibagi menjadi dua, yaitu celana pendek dan kaos. Sementara untuk warna dan coraknya harus sama kecuali kiper. Dalam permainan futsal, kiper mengenakan jersey tim yang warnanya berbeda dari pemain lainnya.

Warna jersey kiper yang berbeda bertujuan agar pemain maupun wasit lebih mudah mengetahui keberadaan kiper. Pada jersey kiper biasanya juga dilengkapi dengan bantalan di bagian atas siku, dada serta bahu untuk memberikan perlindungan dari tembakan bola.

2. Kaos Kaki

Kaos Kaki

Tidak kalah penting dari jersey, kaos kaki juga menjadi salah satu perlengkapan futsal yang wajib digunakan dalam pertandingan. Meskipun tidak ada aturan spesifik mengenai kaos kaki futsal, namun dalam satu tim biasanya memiliki warna yang sama kecuali kiper.

Fungsi kaos kaki dalam olahraga ini adalah untuk melindungi kaki dan memberikan kenyamanan bagi pemain saat bertanding. Selain itu, kaos kaki panjang juga akan menahan posisi shin guard agar tetap pas dan tidak mengganggu gerakan saat bermain futsal.

Dengan menggunakan kaos kaki, pemain akan terhindar dari resiko cedera seperti di pergelangan kaki atau di bagian belakang dan samping kaki. Kaos kaki panjang juga akan membuat kondisi tubuh tetap hangat sehingga terhindar kram otot.


Baca Juga: Teknik Dasar Futsal


3. Sepatu Futsal

Sepatu Futsal

Perlengkapan futsal lainnya yang wajib disiapkan adalah sepatu futsal. Dengan menggunakan sepatu futsal yang tepat maka berbagai gerakan dalam permainan futsal bisa dilakukan secara maksimal, seperti menendang hingga mendribble bola.

Sepatu futsal sendiri dirancang secara khusus agar pemain futsal bisa melakukan gerakan dengan cepat dan dinamis di lapangan futsal. Salah satunya adalah dengan sol karet di bagian bawah yang memungkinkan kamu untuk berlari dengan cepat di lapangan.

Dengan sepatu futsal ini kamu akan memiliki keseimbangan yang lebih baik jika dibandingkan dengan sepatu olahraga lainnya. Karena struktur sepatu futsal memang dirancang untuk gerakan memotong serta berputar. Sementara bobotnya lebih ringan dari sepatu bola.

Itulah mengapa dalam pertandingan profesional, peran sepatu futsal sangat penting karena bisa menunjang permainan futsal. Dengan sepatu yang nyaman dan tepat maka permainan akan semakin bagus.

4. Pelindung Tulang Kering (Dekker)

Pelindung Tulang Kering (Dekker)

Di setiap pertandingan resmi biasanya wasit akan melakukan pengecekan pada perlengkapan ini. Dekker sendiri memiliki fungsi yang sangat penting karena bisa menjadi pelindung tulang kering sehingga terhindar dari resiko cedera.

Pada umumnya perlengkapan futsal ini dipasang pada area tulang kering sebagai antisipasi agar terhindar dari benturan yang fatal. Itulah mengapa dalam pertandingan futsal atau sepakbola, setiap pemain menggunakan dekker.

5. Bola Futsal

Tips Memilih Bola yang Bagus dan Berkualitas

Permainan futsal tentu tidak akan bisa dilakukan tanpa adanya bola futsal yang memiliki ukuran standar dan kriteria tertentu. Adapun beberapa kriteria bola futsal yang harus dipenuhi dalam pertandingan antara lain adalah:

  • Bola futsal memiliki keliling antara 62 – 64 cm.
  • Bola futsal memiliki berat standar sekitar 400 – 600 gram.
  • Bola futsal memiliki tekanan antara 0,4 – 0,6 atmosfer atau sekitar 400 – 600 gram/cm3 pada permukaan laut.
  • Pantulan bola futsal di ketinggian 2 meter tidak boleh melebihi 65 cm.

Perlengkapan untuk Kiper Futsal

Tahukah kamu jika dalam pertandingan futsal kiper memiliki resiko cedera yang tinggi sehingga membutuhkan perlengkapan tambahan untuk memberikan perlindungan lebih. Adapun perlengkapan futsal yang harus disiapkan untuk kiper antara lain adalah:

6. Knee Pad dan Elbow Pad

Knee Pad dan Elbow Pad

Kedua perlengkapan ini sangat penting bagi kiper karena knee pad berfungsi melindungi lutut sementara elbow pad melindungi siku. Keduanya digunakan untuk melindungi bagian tubuh tersebut dari benturan keras yang bisa menyebabkan cedera.

Lutut sendiri merupakan bagian tubuh yang sangat penting karena menopang hampir seluruh berat tubuh. Jika area lutut mengalami cedera maka hal itu bisa menimbulkan efek yang sangat besar bagi seorang atlet termasuk pemain futsal.

Demikian juga dengan siku yang harus dilindungi dari gesekan dan benturan saat bermain futsal. Karena pada jenis olahraga ini kiper akan sering meluncur ke depan menggunakan lutut dan juga ke samping dengan bertumpu pada siku.

Biasanya knee pad maupun elbow pad terbuat dari bahan material yang tebal agar kuat ketika terjadi gesekan dengan permukaan lapangan serta material yang empuk sebagai peredam benturan. Selain itu, penggunaannya juga harus diperhatikan agar tidak mengganggu gerakan.

7. Finger Tape

Finger Tape

Pada olahraga futsal, banyak tendangan yang dilakukan dari jarak dekat sehingga harus segera dihalau oleh kiper. Sementara bobot bola yang digunakan bisa menimbulkan resiko cedera dan keseleo pada kiper terutama di bagian jari tangan.

Itulah mengapa  banyak kiper futsal yang menggunakan alat perlindungan finger tape sebagai pengganti sarung tangan. Selain itu, finger tape juga akan berpengaruh pada cengkeraman kiper pada saat harus mengontrol maupun melempar bola.

Biasanya ada dua jenis finger tape yang sering digunakan oleh kiper dalam pertandingan futsal, yaitu karet dan plester. Sementara untuk pertandingan resmi internasional, jenis finger tip yang digunakan adalah plester karena mampu membantu mencengkram bola dengan kuat.

Perlengkapan futsal finger tape sering dipakai pada beberapa jari seperti jari tengah dan jari manis, namun bisa juga disesuaikan dengan kebutuhan kiper itu sendiri. Finger tape ini juga bermanfaat untuk mencegah terjadinya dislokasi pada jari ketika kiper terjatuh.

Selain dua perlengkapan di atas, seorang kiper juga wajib membekali dirinya dengan shin guard, yaitu bantalan yang berfungsi untuk melindungi tulang kering. Agar gerakan kiper tidak terhambat, maka disarankan untuk memilih jenis shin guard yang ukurannya sesuai dengan tinggi kiper.


Baca Juga: Ukuran Lapangan Futsal


Akhir Kata

Perlengkapan futsal merupakan hal yang sangat penting untuk dipersiapkan sebelum pertandingan. Terutama beberapa perlengkapan yang berhubungan dengan keselamatan saat bertanding. Jadi sebelum pertandingan, pastikan kamu sudah memenuhi semua perlengkapan tersebut ya!

Kalau menurut kamu informasi ini bermanfaat, silahkan share artikel ini ke teman-teman kamu. Sekian, salam olahraga!