Istilah lain renang gaya dada yaitu gaya katak. Gaya ini dilakukan dengan posisi badan yang telungkup, kedua kaki menendang ke arah luar seperti gerakan katak, dan kedua tangan mendorong air ke arah depan secara bersamaan.
Gaya dada merupakan salah satu gaya renang yang paling mudah dipelajari dan cocok untuk pemula. Gaya ini juga baik untuk kesehatan karena dapat melatih otot-otot seluruh tubuh, terutama otot lengan, dada, dan kaki. Selain itu, gaya dada juga dapat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru dan memperkuat jantung.